Please enable / Bitte aktiviere JavaScript!
Veuillez activer / Por favor activa el Javascript![ ? ]

Lima Perkara Yang Sebaiknya Kamu Hindari Saat Berpuasa Di Bulan Ramadhan

Ramadhan merupakan bulan untuk berpuasa. Yakni, waktu dimana orang-orang Islam akan berpuasa di siang hari, dan makan pada waktu matahari terbenam. Bagi umat Islam, berpuasa di bulan Ramadhan ini memiliki banyak sekali manfaat, baik untuk kesehatan maupun untuk rohaniahnya.

Sebenarnya, menghabiskan banyak waktu tanpa mengonsumsi apapun, dapat berguna untuk menurunkan kadar gula dalam darah, terutama bagi mereka yang memiliki kadar glukosa tinggi. Selama waktu berpuasa ini, tubuh kita akan mempergunakan seluruh kadar gula, yang menumpuk dalam darah kita.

Sebagian orang berhasil menurunkan berat badan mereka, dan sebagian lainnya berhasil menurunkan tingkat Kolesterol, setela mereka menjalani puasa selama sebulan penuh. Namun, ada juga beberapa kesalahan yang perlu dihindari, selama menjalani ibadah Puasa di bulan Ramadhan. Kesalahan apa sajakah yang dimaksud?.

Nah berdasarkan hal tersebut, pada kesempatan kali ini kita akan bahas buat kamu sekalian sahabat, mengenai beberapa perkara yang perlu kamu hindari saat menjalani ibadah Puasa. Tanpa membuang waktu lebih lama lagi, karena sepertinya kamu juga sudah tidak sabar untuk mengetahui, mengenai apasajakah perkara yang perlu kita hindari tersebut?. Berikut ini ulasannya :



- Perkara #1

Minum terlalu banyak air saat waktu berbuka Puasa tiba, merupakan perkara yang perlu kamu hindari. Sebaiknya kamu minum air secukupnya saat waktu berbuka Puasa tiba.

- Perkara #2

Berolahraga sesaat setelah waktu berbuka Puasa tiba. Sebaiknya, kamu menunggu tubuhmu mencerna makanan yang kamu konsumsi dengan baik, atau sedikitnya dua jam setelah kamu berbuka Puasa.

- Perkara #3

Mengunyah dan menelan makanan dengan tergesa-gesa, merupakan kesalahan lainnya yang perlu kamu hindari. Kunyahlah makananmu dengan santai, dan telan setelah makananmu benar-benar halus, untuk membantu proses pencernaan.

- Perkara #4

Makan makanan penutup segera setelah makan besar. Ini merupakan kesalahan lain yang perlu kamu hindari, karena hal tersebut dapat menyebabkan dirimu mengantuk. Berikan waktu sedikitnya dua jam setelah makan besar, sebelum kamu makan makanan penutupmu.

- Perkara #5

Makan makanan yang menagndung banyak Natrium saat sahur, dapat memicu rasa haus di siang hari. Cobalah menggantinya dengan makan Buah Pisang, karena Pisang mengandung Kalium, yang berguna dalam mengontrol rasa haus.


Itulah ulasan mengenai lima kesalahan yang perlu kamu hidari saat berpuasa, sahabat sekalian. Nah, dengan kamu menghindari perkara-perkara yang telah kita bahas di atas, diharapkan dapat melancarkan proses berpuasa yang kamu jalani. Semoga informasi tersebut bermanfaat serta dapat menambah wawasan kamu sekalian.

Sumber : www.lorongperihal.id
loading...